Yang Bisa Didapat Dari Special Look "Avengers: Endgame"
Dua hari yang lalu, tepatnya hari Selasa tanggal 2 April 2019. Marvel merilis cuplikan Special Look dari Avengers: Endgame.
Berdasarkan cuplikan ini, banyak sekali informasi yang bisa kita dapatkan mengenai film nya nanti.
Berikut inilah beberapa informasi yang didapat dari Special Look Avengers: Endgame
1. Clint Barton (Hawkeye) Kembali.
Clint sebelumnya absen pada pertempuran di Avengers: Infinity War (2018) bersama Scott Lang (Ant-Man). Namun, di cuplikan Special Look, terlihat sang Hawkeye telah kembali. Kembali dengan identitas baru. Yaitu bernama Ronin, Ronin tidak menggunakan panah. Tetapi menggunakan samurai. Diketahui Clint berubah menjadi Ronin karena untuk membalaskan dendam keluarganya yang menjadi debu karena jentikan jari Thanos (bisa dibilang, sisi gelap dari sang Hawkeye).
2. Pepper Potts Selamat, Tony Stark (Iron Man) Telah Kembali Ke Bumi.
Di trailer sebelumnya, Tony terlihat melayang layang di luar angkasa didalam pesawat galaksi Benatar. Tetapi, di Special Look, Tony terlihat memeluk tunangannya Pepper. Seperti yang diketahui, Pepper terhindar dari jentikan jari Thanos dan berkumpul kembali bersama Tony.
3. Steve Rogers (Captain America) Dan Tony Stark (Iron Man) Berdamai.
Sebelumnya, Steve dan Tony terlibat perkelahian di film Captain America: Civil War (2016). Perkelahian ini dipicu karena Tony ingin membunuh Bucky Barnes (Winter Soldier) atas kematian orang tua nya. Tetapi Steve melindungi Bucky dan bersikeras mengatakan bahwa Bucky pada saat itu berada dibawah pengaruh HYDRA dan tidak sadar apa yang dilakukannya. Dan di Special Look, terlihat Steve dan Tony berjabat tangan. Bahkan Steve mengucapkan bahwa dirinya memercayai Tony.
4. Duel Kembali Dengan Si Titan Gila, Thanos.
Di cuplikan Special Look, terlihat Tony dengan kostum Iron Man berada di planet tempatnya berduel dengan Thanos dalam film Avengers: Infinity War (2018). adegan selanjutnya memperlihatkan Iron Man, Captain America dan Thor berada di tempat yang sama.
5. Lompatan Waktu Dalam Film.
Terlihat di cuplikan Special Look, rambut dari Natasha Romanoff (Black Widow) berwarna merah. Sebelumnya, pada saat Natasha mengenalkan Thor dengan Carol Danvers (Captain Marvel), Natasha memiliki rambut pirang dan pendek. Fans berasumsi bahwa di film ini akan terjadi adanya lompatan waktu. Bahkan, Fans menebak kalau Avengers ini bakal melakukan perjalanan waktu.
Penjelajahan waktu dikaitkan dengan pengetahuan Ant-Man tentang Alam Kuantum (Quantum Realm). Quantum Realm diyakini menjadi cara Avengers melawan Thanos.
Yap! Sekian dulu postingan kali ini! Semoga bermanfaat!
Apabila ada kekurangan/kesalahan mohon dimaafkan :)
Sampai Jumpa!
Instagram: @reymandhani
Facebook: Reyman Dhani
Twitter: @reymandhani






Komentar
Posting Komentar