Mengenal Gambit, Manusia Mutan Yang Terkenal Dengan Lemparan Kartunya
Gambit adalah karakter komik Manusia Subspesies Mutan yang merupakan alter ego dari seorang pria bernama Remy Etienne LeBeau. Karakter ini ditulis oleh Chris Claremont dan diilustrasikan oleh Jim Lee. Karakter ini diperkenalkan pertama kali di komik Uncanny X-Men Annual #14, Uncanny X-Men #266.
Gambit sudah pernah bergabung di beberapa tim antara lain adalah X-Men, X-Factor, Marauders, XSE, Crimson Pirates, Horsemen of Apocalypse, dan banyak tim lainnya.
Gambit memiliki nama alias yaitu Le Diable Blanc, Robert Lord, Death, Ragin' Cajun.
Dikisahkan, Gambit adalah seorang pencuri sebelum masuk X-Men. Awalnya, banyak anggota X-Men yang menolak Gambit masuk kedalam X-Men karena masa lalunya sebagai pencuri. Tetapi, banyak juga yang mendukung Gambit untuk masuk X-Men. Bahkan Gambit juga berpacaran dengan Rogue, salah satu wanita anggota X-Men.
Kemampuan yang dimiliki Gambit saat ini adalah Dapat Mengkonversi Dan Mengakselerasi Kinetik, Generasi Statis, Keahlian Bela Diri, Akrobat, Pelempar Kartu. Kemampuan yang dimiliki Gambit sebelumnya adalah Mengontrol Dan Memanipulasi Energi Kinetik, Manipulasi Termal, Mempercepat Regenerasi, Transmutasi Zat Menjadi Asam Ataupun Racun, Hipnosis.
Gambit juga selalu memakai tongkat besinya untuk bertarung. Dia juga banyak berlatih seni bela diri dari Prancis yang bernama Savate yang digabungkannya dengan kemampuan mencurinya dan kemampuan natural Mutan nya sehingga membuatnya menjadi petarung super.
Gambit pernah mengalami kebutaan yang disebabkan oleh Mister Sinister. Saat-saat kebutaannya menjadi saat yang paling menyedihkan bagi Gambit. Tetapi, pada saat dia buta, dia mendapat kemampuan untuk melihat masa depan. Masa kebutaan itu tidak berlangsung lama karena Wolverine menolongnya dengan membawanya kepada seorang Penyihir yang berhasil menyembuhkan matanya. Tetapi pada saat mereka pulang Wolverine mendapat tugas mendadak yang membuatnya harus pergi dan membiarkan Gambit pulang sendiri. Pada saat pulang, Gambit tiba-tiba diserang oleh Mister Sinister dan anak buahnya yang mengubah Gambit menjadi Horseman Of Death sehingga dia mempunyai kemampuan untuk mengubah apapun yang dipegangnya menjadi racun. Sampai sekarang dia masih di bawah pengaruh hipnotis Mister Sinister dan sudah beberapa kali melawan X-men.
Di film, Gambit diperankan oleh Taylor Kitsch (X-Men Origins: Wolverine), Chris Potter (X-Men), Alessandro Juliani (X-Men Evolution), Phil LaMarr (Wolverine and the X-Men), Tony Daniels (X-Men).
Benar atau tidak, bahwa aktor kawakan Channing Tatum akan memerankan karakter Gambit dalam film Solo "Gambit" tahun 2020 mendatang.
Yap! Sekian dulu untuk postingan kali ini! Semoga bermanfaat!
Apabila ada kekurangan/kesalahan mohon dimaafkan :)
Sampai Jumpa!
Instagram: @reymanjfury
Facebook: Reyman Dhani
Twitter: @reymandhani







Komentar
Posting Komentar